Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai suatu aplikasi apik yang diperuntukkan bagi para pengguna AndroiD phone. Apa gerangan aplikasi tersebut? Namanya adalah DroidWall. Lantas apa kegunaan aplikasi ini? Hmm, dari namanya saja sudah bisa kita tebak kalau DroidWall mungkin berperan seperti firewall pada PC kita. Benarkah demikian? YAP!! Tepat sekali. DroidWall bisa menjadi bantuan besar dalam menjaga keamanan phone anda dengan bertindak sebagai firewal yang kuat. DroidWall dapat memblokir akses internet dari setiap aplikasi yang anda install (yang didownload dari WiFi atau jaringan internet 3G).  DroidWall juga dapat melakukan setting untuk mengurangi bandwith ketika anda berada di luar jangkauan WiFi dan akan kembali normal setelah kembali ke dalam hot spot WiFi lagi. Namun, phone anda harus dalam mode root agar dapat menjalankan aplikasi ini.
Saat anda menjalankan aplikasi ini untuk pertama kalinya, tunggu beberapa detik agar DroidWall membaca semua aplikasi yang ter-install. Setelah selesai, maka aplikasi lain akan bisa di setting apakah termasuk dalam daftar hitam atau daftar putih dalam hal koneksi internet sesuai dengan keinginan anda.  DroidWall juga dapat di non aktifkan secara manual, serta memiliki password untuk menjaga aplikasi dari tangan teman – teman anda yang jahil. Aplikasi yang sangat berguna sekali kan?
Bagi teman – teman yang ingin aplikasi apik ini, dapat di download pada situs http://www.appbrain.com/
Selamat mencoba!!